Manfaat Suntik Putih Yang Harus Anda Ketahui


                    Sumber  : Pixabay.com

Setiap orang terutama kaum wanita tentunya ingin memiliki kulit wajah yang putih bersih. Sehingga tidak aneh jika banyak kaum hawa yang melakukan berbagai cara untuk mendapatkan kulit wajah yang putih tersebut. Salah satu caranya adalah dengan injeksi atau yang lebih populer sebagai suntik putih yang sering dianggap sebagat cara memutihkan kulit wajah dengan cepat.

Selain itu, hasil yang didapatkan juga biasanya lebih memuaskan dibandingkan dengan cara yang lainnya. Oleh karena itu, tidak sedikit orang yang rela mengluarkan biaya lebih untuk melakukan suntik putih ini. Apakah cara suntik putih ini aman? Nah, untuk itu dalam kesempatan kali ini akan membahas tentang manfaat suntik putih sebagai berikut ini :

1. Bahan Suntikan

Sebelum anda menjalani prosedur suntik putih, maka anda harus mengetahui apa saja bahan yang terkandung dalam cairan injeksinya. Perlu diketahui, biasanya larutan suntik putih vitamin C terdiri dari 3 komponen utama, yakni vitamin C, kolagen, dan glutathione. Dimana vitamin C ini berfungsi untuk melindungi kulit dari sinar matahari dan radikal bebas serta berperan dalam pelepasan kolagen.

Di mana, kolagen iniberfungsi untuk meningkatkan elastisitas, kelembapan, mengurangi keriput, dan membantu produksi elastin dan fibrilin, protein yang dibutuhkan oleh kulit. Sedangkan glutathione berfungsi sebagai antioksidan alami tubuh, mengurangi keriput, dan bisa berperan dalam mencerahkan kulit.

2. Efektifitas Suntik Putih

Dalam hal ini, menurut studi dari International Journal of Aesthetics anda Anti-aging Medicine, 95,4% partisipan mengaku mendapatkan kulit yang lebih segar, cerah, dan kencang akibat dari suntik putih ini. Hasil tersebut didapatkan setelah melakukan suntik putih selama sebulan. Oleh karena itu, bisa disimpulkan bahwa suntik putih ini memang sangat efektif untuk membuat kulit wajah anda terlihat lebih putih dan cerah. Akan tetapi, efek dan lama prosedur suntik putih ini sebenarnya bergantung pada setiap orang.

3. Manfaat Suntik Putih

Tentunya manfaat suntik putih ini sangat banyak bagi kulit wajah. Dimana, suntik putih ini bisa mencerahkan plagmentasi kulit. Karena glutathione dan vitamin C yang dimasukkan langsung melalui pembuluh darah bisa bekerja optimal pada sel melanosit.

Selain itu, suntik putih ini juga bisa membantu mengencangkan kulit berkat adanya kandungan kolagen. Jadi selain mencerahkan, anda juga akan mendapatkan efef anti-aging dari prosedur tersebut. Manfaat berikutnya dari suntik putih ini adalah meningkatnya kesehatan kulit secara keseluruhan. Seperti berkurangnya jerawat, dark spot, dan meningkatnya kelembapan kulit wajah.
Suntik Putih Hanya Bisa Mengembalikan Kulit Ke Pigmentasi Asal
Perlu diketahui bahwa sebenarnya suntik putih ini hanya bisa mengembalikan kulit ke warna asal. Bukan memutihkan sampai batas yang tidak wajar, seperti yang digadang-gadang. Oleh karena itu, jika anda ingin mengetahui seputih apa kulit wajah setelah melakukan suntik putih ini, anda coba amati lengan bagian dalam anda. Nah, itu adalah bagian terputih kulit di tubuh anda dan sampai sejauh itulah suntik putih bisa bekerja.

Apakah Aman Suntik Wajah Ini?
Suntik puith ini termasuk prosedur medis, jadi harus dilakukan di bawah pengawasan dokter atau tenaga medis yang kompeten di bidangnya. Walaupun demikian, untuk pemakaian yang pertama, maka sebaiknya lakukan tes alergi terlebih dahulu.

Nah, setelah mengetahui manfaat dari suntik putih ini, apakah anda tertarik untuk melakukannya? Mungkin itu saja informasi kali ini semoga ada guna dan manfaatnya bagi anda semua, khususnya bagi anda yang ingin mencoba untuk melakukan suntik putih ini.

Post a Comment